Manfaat Daun Srikaya Yang Jarang Diketahui

Manfaat Daun Srikaya Yang Jarang Diketahui

Buah srikaya yang memiliki nama latin Anona Squamosa ini merupakan jenis buah-buahan tropis yang sering dikonsumsi karena memiliki rasa yang sangat manis. Buah yang satu ini juga banyak ditanam di halaman rumah karena tidak memerlukan lahan yang terlalu luas untuk membudidayakannya sebab buah ini memiliki dahan yang tumbuh ke atas sehingga tidak memakan tempat.

Srikaya memiliki aneka manfaat selain buahnya yang enak dikonsumsi, bijinya bisa dimanfaatkan sebagai pestisida alami. Dibalik manfaat yang bisa diambil dari buah dan bijinya, srikaya ini bisa diambil manfaat dari daunnya. Daun srikaya ternyata memiliki banyak manfaat layaknya saudaranya, daun sirsak.

Dengan mengkonsumsi daun srikaya secara rutin anda bisa mengobati berbagai jenis penyakit yang disebabkan oleh peradangan, demam, batuk, disentri, diare, dan lain sebagainya. Dalam artikel ini akan dibahas lebih lanjut mengenai manfaat yang bisa anda ambil dari daun srikaya.

Manfaat Daun Srikaya Yang Jarang Diketahui

  1. Mengobati Borok Dan Bisul

Penyakit kulit seperti borok dan bisul memanglah penyakit yang sangat mengganggu karena rasa sakit yang ditimbulkan serta bau yang dikeluarkan. Selain itu rasa percaya diri penderitanya bisa terganggu. Obat alami untuk mengobati borok dan bisul bisa anda buat dari beberapa daun sirsak yang ditumbuh dan dicampur dengan sedikit garam. Setelah itu oleskan pada bagian yang terkena borok atau bisul. Ganti obat tersebut dua hingga tiga kali sehari.

  1. Sebagai Penenang

Daun srikaya juga bisa dijadikan sebagai penenang alami. Obat ini bisa diaplikasikan pada orang yang sedang histeris ataupun pingsan. Untuk membuat ramuan penenang alami ini tumbuklah beberapa lembar daun sirsak muda dan segar hingga halus. Setelah itu dekatkan hasil tumbukan ini pada hidung penderita untuk diserap aromanya sehingga penderita menjadi lebih tenang. Baunya yang khas memiliki efek seperti aromaterapi.

  1. Mengobati Cacingan Pada Anak

Anak kecil rawan terkena cacingan sehingga asupan gizi tidak dapat terserap dengan baik dalam tubuh. Untuk mengobati cacingan pada anak cobalah terlebih dahulu ramuan herbal dari daun sirsak sebelum memberikan obat dengan kandungan kimia. Cara membuatnya adalah dengan merebus 15 lembar daun sirsak dengan 5 gelas air. Setelah itu minumlah ramuan ini 3 kali sehari satu gelas.

  1. Mengatasi Gangguan Pencernaan

Dikutip dari www.elenbutyshop.com, daun srikaya juga bisa mengatasi gangguan pencernaan secara alami. Untuk membuat ramuan ini tumbuklah beberapa lembar daun srikaya hingga halus tambahkan sedikit minyak kelapa kemudian aplikasikan pada bagian perut sambil dipijit secara perlahan. Setelah itu diamkan ramuan tersebut beberapa saat di perut dan biarkan hingga perut anda terasa lebih nyaman dan rasa sakitnya hilang.

  1. Mengobati Kudis

Kudis merupakan jenis penyakit kulit yang sangat mengganggu yang membuat rasa gatal semakin menjadi. Untuk mengobati penyakit kudis tumbuklah 15 lembar daun srikaya dan remas untuk mendapatkan airnya. Campur air teresbut dengan air kapur sirih dan gosokkan pada bagian kulit yang terkena kudis.

Itulah manfaat yang bisa anda dapatkan dari daun srikaya. Oleh sebab itu dengan menanam srikaya di dekat rumah anda akan membuat anda lebih mudah mendapatkannya untuk memanfaatkan.

You May Also Like

About the Author: artbarslo